Cara Mudah Download Video Instagram di Android

Saat ini, Instagram tidak hanya menyuguhkan postingan gambar saja di dalamnya. Penambahan fitur seperti video pun disambut dengan baik oleh berbagai penggunanya. Walau durasi yang diizinkannya hanya sekitar 15 detik saja, tapi hal itu dirasakan cukup untuk menangkap berbagai momen untuk kemudian dibagikan kepada teman, keluarga, dan kerabat lainnya.
Dan dalam perkembangannya, Instagram kini tidak hanya sekedar sosial media untuk sharing foto atau video saja. Buktinya berbagai publik figur, merk dagang, dan juga jaringan toko online memasang promosinya melalui Instagram ini karena popularitas Instagram di kalangan 150 juta lebih pengguna aktifnya merupakan sarana yang menjanjikan untuk berbagai keperluan sosial maupun bisnis.
Nah, beberapa di antara kalian pasti sering membuka timeline Instagram dan tidak sedikit pula yang ingin menyimpan foto atau video dari teman, keluarga, dan publik figur yang diidolakan agar nantinya bisa dilihat lagi secara offline tanpa perlu membuka aplikasi Instagram kembali. Cara ini juga bisa dianggap mengirit penggunaan kuota, karena kalian tidak perlu lagi mengunduh videonya setiap kali ingin melihat kembali. Dan berikut ini adalah cara mudah download video Instagram melalui perangkat Android kalian.
1. Buka Play Store di perangkat kalian, lalu cari aplikasi bernama Video Downloader for Instagram. Lebih mudahnya bisa klik tautan ini [Video Downloader for Instagram].
2. Setelah proses instalasi dilakukan, masuk ke dalam aplikasi Instagram dan pilih video yang ingin diunduh nantinya lalu klik opsi pada pojok kanan bawah dan pilih ‘Copy Share URL”.
Cara Mudah Download Video Instagram - 013. Buka aplikasi Video Downloader for Instagram, lalu masuk ke tab Download Post dan tempel/paste tautan yang tadi telah disalin.
Cara Mudah Download Video Instagram - 024. Terakhir, unduh video tersebut. Selamat mencoba :D
Cara Mudah Download Video Instagram - 03

Previous
Next Post »
0 Komentar